Atap metal merupakan sebuah penutup bangunan yang umumnya dibuat menggunakan material logam seperti baja, aluminium dan seng. Untuk keunggulan atap metal, dikenal memiliki sifat tahan karat, awet dan ringan, sehingga penting dalam konstruksi bangunan. Selain itu, material ini memiliki berbagai desain dan jenis warna, menjadikan Anda dapat memilikinya sesuai selera maupun kebutuhan.
Mengenal Keunggulan Atap Metal untuk Konstruksi
Berikut beberapa keunggulan-keunggulan dari material atap ini jika Anda mengaplikasikannya pada konstruksi. Dengan tahu kelebihannya, maka bisa semakin antusias dan yakin untuk menggunakannya.
- Jenis atap ini dikenal memiliki bobot yang cukup ringan, sehingga Anda dapat dengan mudah memasangnya. Selain itu, bobot ringan ini akan sangat membantu melindungi rumah jika terjadi gempa.
- Material ini sangat kuat dan tahan korosi, sehingga Anda tidak perlu melakukan perawatan rutin. Cukup dengan pengecekan berkala, mengantisipasi jika ada keretakan atau masalah lainnya.
- Memiliki beragam jenis desain dan warna, sehingga Anda akan mudah untuk memilihnya sesuai kebutuhan.
- Bahan utama atap ini dapat didaur ulang, sehingga sangat ramah terhadap lingkungan sekitar.
Mengenal Jenis-Jenisnya
Jenis atap ini memiliki ragam yang berbeda-beda. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Adapun jenis-jenisnya yakni:
- Genteng metal pasir. Ini merupakan salah satu jenis yang populer dari atap ini. Umumnya, jenis ini memiliki lapisan pada bagian luarnya, menjadikannya terlihat estetik jika digunakan untuk atap konstruksi Anda.
- Atap metal spandek. Jenis yang satu ini umumnya memiliki desain lebih kekinian dan terlihat lebih mewah. Sebab, pada bagian permukaan terlihat mengkilap.
- Atap standing steam. Ini merupakan jenis atap yang sangat mudah dipasang. Alasannya yakni tidak memerlukan baut untuk proses pemasangannya. Selain itu, jenis atap yang satu ini hanya menggunakan halter sambungan kuat.
Kenali dan pahami keunggulan maupun jenis-jenis dari atap metal ini. Jangan ragu untuk berkonsultasi pada ahlinya agar mendapatkan jenis paling sesuai untuk konstruksi Anda. Dengan material ini, jadikan bangunan lebih tahan lama, kuat dan anti korosi.
